Rabu, 31 Mei 2017

Pesawat Sriwijaya Air SJ 570 Yang Tergelincir di Bandara Rendani


UNITED4D - Pesawat Sriwijaya Air SJ 570 yang tergelincir di Bandara Rendani, Manokwari sudah berhasil ditarik ke apron. Pesawat ini akan kembali ditarik ke tempat parkir.
 
Baca juga :

Gadis Cantik Ini Relakan Mobilnya, bila Habib Rizieq Bersalah


"Berita terbaru, pesawat sudah berhasil ditarik, posisi pesawat sudah di apron yang tadinya di rumput. Tinggal sekarang narik ke posisi untuk di tempat yang sudah disediakan di parking stand," kata Corporate Communication Sriwijaya Air Agus Sujono lewat sambungan telepon, Rabu (31/5/2017) sekitar pukul 22.00 WIB.

Dia mengatakan, penanganan pesawat tersebut direncanakan selesai malam ini juga. Sehingga besok pagi bandara di Papua Barat ini dapat kembali beroperasi.

"Jadi ini sekarang diharapkan malam ini selesai. Dan malam ini juga tim Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) disertai tim kami dari safety menuju ke sana. Sehingga besok pagi bandaranya sudah bisa beroperasi normal kembali," ujarnya.

Agus mengatakan, evakuasi ini dilakukan oleh tim dari bandara setempat. Dia mengatakan evakuasi sempat terkendala karena kondisi rumput sangat becek.

Pesawat yang diterbangkan oleh Kapten Dedi H itu tergelincir sekitar pukul 08.55 WIT. Sebanyak 146 penumpang yang diangkut pesawat ini selamat dalam insiden itu dan sudah pulang ke rumah masing-masing.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar